Ahmad Dhani Diduga Menganiaya Wartawan Global TV
Mantan suami Maia Estianty, Ahmad Dhani diduga telah menganiaya terhadap wartawan Global TV. Kejadian bermula ketika reporter Global TV, Yani bersama kameramen-nya Novi mengambil gambar di kediaman Mulan Jameela, Senin (28/2/2011) malam. Tapi selang beberapa menit, beberapa orang bertubuh besar mendatangi Yani.
Beberapa orang anak buah Dhani itu memaksa terhadap Yani untuk menyerahkan kaset rekamannya. Tapi berhubung permintaan Dhani tidak dikabulkan, maka kameramen Novi dipukul yang sebelumnya sempat terjadi adu mulut.
Akibat pukulan anak buah Dhani, Novi mengalami luka cakar dan memar. Yani akhirnya melaporkan tindak kekerasan tersebut ke Polsek Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Kini Bos Republik Cinta Manajemen itupun harus berurusan dengan polisi.
tag: Ahmad Dhani, Mulan Jameela, Maia Estianty, Dewa 19, Ahmad Dhani Gosipnya Ayah Dari Anak Ke 3 Yang Dilahirkan Mulan Jameela, Mulan Jameela Khabarnya Telah Melahirkan.
No comments:
Post a Comment